Rabu, 22 Maret 2017
Pulau Gelasa (Bangka Tengah)
LUBUK BESAR, BANGKA TENGAH - Secara administrasi Pulau Gelasa terletak di Dusun Tanjung Berikat, Kecamatan Lubuk Besar Kabupaten Bangka Tengah pada posisi 02° 24’ 36” LS dan 107° 04’ 12” LU dan memiliki luas 253,12 ha. Jarak terdekat ke Pulau Gelasa 33,42 km dari Tanjung Berikat titik paling timur yang ada di Pulau Bangka.
Dengan menggunakan perahu nelayan lokal dari Dusun Tanjung Berikat dibutuhkan waktu sekitar 2 jam 30 menit menuju pulau tersebut. Pulau ini dikelilingi oleh ekosistem terumbu karang yang kondisinya merata dengan ketebalan yang bervariasi.
Pesisir pulau banyak terdapat bebatuan terjal dan sekitar 35% pantai berpasir dengan terumbu karang melindunginya. Disekitar pulau juga terdapat beberapa pulau kecil dan bebatuan karang dengan dikelilingi ekosistem terumbu karang.
Karena ekosistem terumbu karang yang sangat baik, pulau ini merupakan daerah penangkapan (fishing groud) nelayan dari daerah Tanjung Berikat, Batu Beriga, Lubuk Besar, Kurau, Pongok, Toboali, Belitung.
Pulau Gelasa merupakan pulau unik di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung. Mengapa? Karena pulau ini satu-satunya yang memiliki ciri pulau vulkanis. Terdengar aneh bukan?
Tentu! Karena kita tahu bahwa Bangka Belitung bukanlah daerah yang dilalui jalur vulkanik jadi tak mungkin ada pulau yang terbentuk dari naiknya daratan akibat energi dari aktivitas magma seperti Pulau Anak Krakatau di Provinsi Banten.
Pulau Gelasa merupakan pulau yang dikelilingi oleh perairan yang dapat dikatakan paling dalam di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung. Tak heran jika pantai di sekitarnya memilki kecuraman yang cukup tinggi.
Berbeda dengan pulau-pulau di Bangka Belitung yang sebagian besar landai. Pulaunya pun berbukit terjal dan ditengah pulau terdapat bukit yang paling tinggi menjulang.
Flora dan fauna di pulau ini dapat dikatakan masih alami. Hutan yang sangat asri dengan hewan-hewan yang membuatnya sangat menarik untuk menjadi daerah penelitian sekaligus untuk dijelajahi.
Pulau ini pun terkenal sebagai lokasi penyu bertelur. Keasrian Pulau Gelasa tak lepas dari letak pulau ini yang cukup jauh untuk dijangkau.
(Sumber : www.sayangbabel.com & Youtube : https://youtu.be/CEqx4c142yY)
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar