Kamis, 23 Maret 2017

Sambal Khas Bangka

Sambal Belacan, terbuat dari belacan (terasi) panggang, biasanya untuk makan sayur lalapan
Sambal Rusip, terbuat dari fermentasi ikan bilis, biasanya untuk makan sayur lalapan
Sambal Kecalok, terbuat dari fermentasi udang, biasanya untuk makan sayur lalapan
Sambal Kecap, terbuat dari kecap asin cap rusa, kulit jeruk kunci, bawang merah dan cabe rawit, biasanya untuk makan ikan panggang
Sambal Binjai, terbuat dari buah binjai diparut kasar, biasanya untuk makan nasi
Sambal Bacang, terbuat dari buah bacang (sejenis mangga masam) diparut kasar, biasanya untuk makan nasi
Sambal Asui, terbuat dari belacan yang diramu dengan air jeruk kunci dan bumbu, biasanya untuk makan seafood
Sambal Asam, terbuat dari bawang merah, udang kering, santan dan bumbu, biasanya untuk makan ketupat dan lepat pulut.
Sambal Kemplang Panggang, terbuat dari belacan (terasi) dan bahan lainnya, digunakan untuk makan kemplang panggang khas Bangka. (Sumber : diolah dari berbagai sumber)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar