Kamis, 27 April 2017

Air Terjun Tujuh Tingkat dan Air Terjun Bolang Desa Dalil (Bakam)

BAKAM,KAB.BANGKA - Menghabiskan liburan long weekend di Pulau Bangka, traveler harus mencari aktivitas yang menyehatkan. Nah, bagi Anda para pecinta olahraga bersepeda, Pulau Bangka pastinya punya banyak tempat-tempat yang keren untuk dijelajahi sambil berolahraga.
Satu yang bisa dilakukan adalah gowes sepeda seru ke Wisata Alam Desa Dalil yang sangat indah. Mulai menggowes dari Lapangan Bola Desa Dalil menuju Air Terjun Tujuh Tingkat di kaki Bukit Buik dan Air Terjun Bolang di kaki Bukit Maras. Bahkan anda dapat bercamping ria di Puncak Bukit Idat Desa Dalil yang dekat dengan aliran sumber air.
Tentunya semua aktivitas penjelajahan ini akan lebih mudah bila anda ditemani tourguide. Nah untuk tourguide handal dikawasan wisata alam Desa Dalil ini traveler dapat menghubungi akun Facebook saudara Junaidi Putra.

Sabtu, 08 April 2017

Pantai Matras (Sungailiat)

SUNGAILIAT, KAB.BANGKA - Pantai Matras adalah pantai yang terletak didesa Sinar Baru, Kecamatan Sungailiat, di sebelah timur laut Pulau Bangka yang mempunyai jarak sekitar 40 km dari Pangkalpinang atau 7 km dari kota Sungailiat. Pantai ini sangat indah danlandai. Berbeda dengan pantai kebanyakan, Matras memiliki pasir putih ditambah dengan teksturnya yang halus. Apalagi ditambah dengan sebuah sungai air tawar yang bisa kita temukan di sekitar pantai.
Panjang pantai ini mencapai 3 km serta berlebar 20 sampai 30 meter. Pantai ini merupakan pantai yang paling banyak dikunjungi di Bangka Belitung, baikmasyarakat Bangka sendiri, wisatawan domestik, ataupun mancanegara.
Namun beberapa tahun ini, pantai Matras mengalami abrasi yang hebat, terutama pada bulan November hingga Maret. Hal ini di karenakan pantai matras menghadap langsung ke arah Laut Cina selatan, sehingga Pantai Matras dipasangi Talud Penahan Abrasi.
Pemandangan di Matras terbagi menjadi duabagian, yakni bagian selatan dan utara. Di bagian utara adalah pemandangan pasir pantai yang rasanya tak punya ujung karena merupakan pantai terpanjang di daerah Bangka. Sedangkan di selatan, yang terlihat justru ujung tanjung yang terdiri atas batu-batu granit khas Pulau Bangka yang eksotis yang bersebelahan dengan Pantai Tanjung Kelayang Sungailiat. (Sumber : www.wikipedia.org)

Kamis, 06 April 2017

Pantai Tanjung Kelayang (Sungailiat)

SUNGAILIAT, KAB.BANGKA - Jika menyebut kata Pantai Tanjung Kelayang, maka persepsi orang akan mengatakan hanya ada di Pulau Belitung. Kenyataannya, di Sungailiat juga ada Pantai Tanjung Kelayang yang tidak kalah indahnya dengan yang ada di Pulau Belitung.
Pantai ini berada di Sungailiat, Kabupaten Bangka. Pantai Tanjung Kelayang ini bersebelahan langsung dengan Pantai Turun Aban (teluk limau). Pantai cantik ini terletak antara Pantai Matras yang panjang di utara, serta Pantai Parai Tenggiri yang eksotis di bagian timurnya. Lokasi Pantai ini agak tersembunyi baik secara lokasi maupun keindahannya.
Pantai Tanjung Kelayang dikelilingi batu-batu granit yang besar berhiaskan pepohonan ketapang dan pandan-pandan berduri tumbuh di sela-sela bebatuan yang menjulang tinggi.Semuanya menambah keunikan Pantai Tanjung Kelayang Sungailiat.
Banyak wisatawan yang datang bersama keluarga, teman bahkan pacar. Ada yang snorkeling, berenang di airnya yang jernih, atau sekedar bermain di pasir pantainya yang berwarna putih kekuningan, memanjat bebatuan granit, bersantai di pondok-pondok yang telah disediakan pengelola, memanggang ikan dan tak lupa berselfie ria. (Sumber : www.detik.com/travel)